Angsamerah dalam “Medical Profession and Beyond (Med-Probe) 2015”

Angsamerah hadir pada event terbaru bersama 3 organisasi Mahasiswa kedokteran yaitu Asian Medical Students’ Assosiation (AMSA), Center for Indonesian Medical Student’s Activities (CIMSA) dan Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) yaitu dalam acara kegiatan seminar mengenai Profesi Kedokteran dengan nama “Medical Profession and Beyond (Med-Probe) 2015”.

Acara seminar ini diselenggarakan pada hari Sabtu, 12 September 2015 yang bertempat di Fakultas Kedokteran Universitas Krida Wacana. Tujuan dari penyelenggaraan kegiatan ini  adalah untuk lebih memberikan pengetahuan dan wawasan baru kepada mahasiswa/i Fakultas Kedokteran dan dokter umum untuk lebih memahami ruang lingkup profesi kedokteran serta memberikan gambaran mengenai peluang kerja dalam profesi kedokteran serta diharapkan mampu mengarahkan pandangan mahasiswa/I fakultas kedokteran kepada profesi kedokteran yang sesuai dengan minat dan bakat mereka.

Tidak hanya seminar, kegiatan ini diperkaya dengan talkshow interaktif dan Education Fair yang berisikan booth yang berhubungan dengan profesi kedokteran. Klinik Angsamerah hadir di salah satu booth Education Fair untuk menginspirasi rekan-rekan mahasiswa kedokteran mengenai cakupan profesi kedokteran dan peluang kerja yang lebih nyata melalui informasi terkait model layanan klinik yang spesifik di kesehatan seksual dan reproduksi, mampu menghadirkan layanan berkualitas yang terjangkau. Selain itu sebagai institusi, Angsamerah menyajikan training yang mendukung penguasaan bisnis di layanan kesehatan mulai dari management klinik, marketing dan pelatihan komunikasi.

Pada acara ini pula Angsamerah mengadakan kegiatan free testing HIV. Para peserta kegiatan cukup antusias untuk mengikuti kegiatan ini. Dengan detail mereka mengikuti alur pemeriksaan dan konseling. Diharapkan melalui kegiatan ini mahasiswa kedokteran semakin bersemangat untuk menggali potensi bisnis sosial di bidang kesehatan demi peningkatan layanan kesehatan di Indonesia.

Artikel Terkait

Infeksi Menular Seksual

Demam, Gejala atau Penyakit?

Gonore

HIV dan Nutrisi

Bagaimana Dokter Mendiagnosa Keputihan?

Infeksi Herpes Genital Itu….

Sebelumnya
Selanjutnya

Hubungi Kami

Silahkan gunakan formulir ini kapan saja untuk menghubungi kami dengan pertanyaan, atau untuk membuat janji.

Anda juga dapat menghubungi kami melalui WhatsApp atau telepon pada jam klinik di +62 8111 368 364.