Dr. Ivanna Theresa S, Sp.OG, MPH

Sebagai lulusan dari pendidikan spesialisasi Obstetri dan Ginekologi di Universitas Indonesia pada tahun 2014, Dr. Ivanna Theresa S, Sp.OG, MPH yang juga merupakan lulusan S2 Manajemen Rumahsakit di Universitas Gadjahmada Yogyakarta pada tahun 2018, saat ini aktif berperan sebagai salah satu klinisi medis di Angsamerah Klinik Menteng.

Dengan berbagai pengalamannya dimulai sebagai Asisten Dosen di Laboratorium Biologi Dasar Fakultas Kedokteran Universitas Maranatha, hingga terlibat sebagai Tim Pengajar Pelatihan Penyegaran Kegawatdaruratan Obstetri – Pencerah Nusantara – Utusan Presiden RI untuk Millenium Development Goal pada 2013-2014, semenjak tahun 2015 sampai dengan sekarang Dr. Ivanna juga menjabat sebagai Pengajar Tidak Tetap di STIK St. Carolus untuk Program Studi D3 Kebidanan dan S1 Kebidanan, serta sebagai Pengajar Klinik di Universitas Katolik Atmajaya.

Selain sebagai klinisi, Dr. Ivanna juga aktif dalam menulis hingga menjadi pembicara dan membawakan presentasi ilmiah Obstetri dan Ginekologi di tingkat nasional hingga internasional. Ketertarikannya dalam edukasi dan literasi kesehatan reproduksi perempuan membawanya menjadi salah satu Tim Penyusun Modul Kesehatan Reproduksi untuk Remaja, Pusat Unggulan Asuhan Terpadu Kesehatan Ibu dan Bayi pada tahun 2014, penulis artikel kesehatan di beberapa media cetak Nasional hingga mengisi acara diskusi kesehatan interaktif di TV Nasional. Dr. Ivanna yang juga aktif berperan dalam organisasi, saat ini tergabung sebagai anggota aktif dari Perkumpulan Obstetri Dan Ginekologi Indonesia (POGI) cabang Jakarta dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Terus aktif meningkatkan kompetensi dan keilmuannya, Dr. Ivanna aktif mengikuti dan berpartisipasi kongres tingkat Nasional hingga Internasional dalam bidang Obstetri dan Ginekologi dan kesehatan reproduksi, termasuk didalamnya Kongres Internasional USG Obstetri dan Ginekologi (SICOG, Singapura 2012), Training of Trainer USG Obstetri dan Ginekologi (2014), Regional Symposia International Urogynaecology Association (2013), Kursus Kolposkopi Basic dan Advanced (2015), Pembicara Pelatihan HIV AIDS dalam Kehamilan, Persalinan dan Nifas (2017), Pembicara dalam Symposium 6th Current Clinical Practice Guideline, Jakarta (2017), Pembicara Seminar Integrated HIV Care: “New Chance, New Hope, New Life” (2018), Fellowship in Aesthetic and Functional Gynecology (2019), Hormone Replacement Therapy Webcourse (2020) dan masih banyak lagi.

Buat janji dokter sekarang

Hubungi Kami

Silahkan gunakan formulir ini kapan saja untuk menghubungi kami dengan pertanyaan, atau untuk membuat janji.

Anda juga dapat menghubungi kami melalui WhatsApp atau telepon pada jam klinik di +62 8111 368 364.