hai..saya perempuan 21 tahun.. terakhir haid pada tanggal 22 desember..saya melakukan hubungan sex tapi tidak ada sperma yang masuk ke dalam vagina..apakah ada kemungkinan saya hamil?
Kehamilan adalah sebuah proses yang terjadi ketika sperma berhasil bertemu dengan sel telur. Pertemuan ini terjadi bila sperma masuk dalam liang vagina dan bergerak menuju saluran reproduksi di atasnya. Sperma terdapat dalam cairan yang keluar saat ejakulasi. Konsekuensi terjadinya kehamilan yang paling besar adalah bila ejakulasi terjadi saat penetrasi penis ke dalam vagina. Akan tetapi, bila ejakulasi terjadi di luar vagina dan cairan semen yang mengandung sperma menyentuh liang vagina, maka kehamilan masih mungkin terjadi meski risikonya sangat kecil.
Absennya menstruasi merupakan tanda yang paling umum dikenali sebagai penanda kehamilan. Hal ini bisa dipastikan dengan Anda melakukan tes kehamilan, yang paling sederhana adalah menggunakan test pack. Bila hasilnya meragukan, Anda dapat memeriksakan ke dokter untuk dilakukan pemeriksaan hormon bahkan USG.
Selain kehamilan, ada beberapa alasan lain yang membuat menstruasi tertunda (amenorrhea). Misalnya saja karena penggunaan obat-obatan, stress, atau aktivitas fisik yang berat.