Pagi. Saya penasaran dengan asal muasal virus HIV di Indonesia. Menurut beberapa artikel yang saya baca, virus ini awalnya ada di Afrika dan tidak pada manusia. Saya heran, bagaimana virus itu bisa muncul pada manusia? Dan yang ingin saya tanyakan lagi, menurut beberapa kasus yang saya baca, mengapa infeksi virus HIV itu akibat penularan (transfusi, seks bebas, dll). Apa manusia itu sendiri bisa menghasilkan virus HIV tanpa tertular? (misalnya: kebanyakan berhubungan seks dengan orang yang TIDAK terinfeksi, pola hidup tidak sehat. dll). Saya hanya penasaran mengapa selama ini HIV hanya bisa ditularkan? Berarti untuk orang yang suka "jajan" sana sini dengan orang "bersih HIV" gak akan terinfeksi? Mohon pencerahannya. Terimakasih
Asal mula virus HIV sampai saat ini masih menjadi perdebatan. Anda dapat melihat di berbagai artikel tentang "The origin of HIV and AIDS". Salah satunya http://www.avert.org/professionals/history-hiv-aids/origin.
Virus HIV sendiri ditularkan melalui cairan tubuh. Konsentrasi virus terbanyak yang memungkinkan terjadi penularan adalah di darah, cairan vagina, cairan semen, ASI. Jadi potensi penularan adalah kontak dengan cairan tubuh itu sendiri.
Manusia tidak menghasilkan virus atau bakteri atau parasit untuk ditularkan. Jadi penyakit infeksi apapun adalah karena penularan.
Kontak seksual dengan orang yang tidak memiliki virus HIV dalam tubuhnya tidak akan bisa menularkan infeksi HIV.
Supaya lebih jelas silahkan buka tautan berikut ini http://blog.angsamerah.dev2/berisikokah-aku-tertular-hiv/