Salam sehat dokter
Saya ingin bertanya
saya melakukan perilaku beresiko terakhir tanggal 31 oktober 2016 kemudian saya melalukan test hiv di vct rumah sakit pemerintahan pada tanggal febuari 6 2017 dengan renatang hari 99 hari(15 minggu)dengan hasil test non reaktif dok menggunakan rapid test 2 reagen berbeda advance dan ocoropable apakah saya harus test lagi dok.atau saya bebas dari hiv dan saya menggunakan kondom dari awal sampai selesai dok.kemudian cewek yang berhubungan sama saya itu juga saya test hiv pada tanggal 17 desember 2016 menggunakan rapit test 2 motode semuanya non reaktif
akan tetapi kenapa sampai saat ini saya masi mengalami nyeri otot dan sensasi tangan seperti terbakar gitu dok
mengigat saya sudah test 3 bulan lebih.apakah hasil test tersebut tidak akurat dokter??dan sudah lama nyeri otot ini berlangsung..sampai sekarang 9 januari 2019..kemudian pada saat test darah lengkap led saya tinggi yaitu 40. dari batas normal.apakah led menandakan saya terinfeksi hiv atau led bisa naik karena stress berkepanjangan dok..
mohon minta jawabanya ya dok
Salam sehat.angsamerah
Salam mas, tes HIV dikatakan final atau konklusi bila tes tersebut dilakukan setelah 6 minggu dari perilaku berisiko tertular HIV terakhir. HIV tidak memiliki gejala yang khas dan umumnya disebabkan oleh infeksi oportunis. Keluhan yang anda rasakan hanya dapat dipastikan melalui pemeriksaan fisik dan darah. Jadi sila kunjungi dokter terdekat untuk mendapatkan konsultasi dan pemeriksaan sehingga mendapatkan penanganan yang tepat.