Question #26173

views

1170

Kelenjar Getah Bening Dan gejala hiv

Siang dok,

Mohon maaf menggangu waktunya, saya ingin konsul,
Saya melakukan perilaku beresiko 3 minggu yang lalu tanpa kondom, Kemudian sudah dua hari ini saya demam berat,
dan muncul kelenjar getah bening di bagian kiri bersamaan saat munculnya demam,
skrg membengkak hjngga pipi saya bengkak, rasanya sakit banget, hingga tidak bisa buka mulut pas mau makan, kelenjar getah beningnya hanya ada di kiri, di kanan tidak ada
Baru saya ke dokter spesialis dalam, dokternya bilang bahwa ada virus yang masuk ke tubuh saya hingga klenjarnya bengkak, apakah virus itu virus HIV ya dok? saya juga nanya apakah kelenjar yang lain juga bisa ikut bengkak?
Dokternya menjawab bahwa bisa jadi ikutan bengkak besok besok.
Mohon pencerahnnya terkait kelenjar yang dokter sampaikan bahwa kelenjar getah bening gejala hiv itu tidak sakit dan simetris, sedang yang saya rasakan sangat sakit dan masih sebelah kiri aja

Terima kasih

Answer

Salam mas, infeksi virus pada umumnya menyebabkan pembengkakan kelenjar getah bening. Pada awal infeksi memang masih satu sisi kemudian akan menyebabkan pembengkakan kelenjar getah bening di sekitarnya. Anda bisa bertanya langsung pada dokter yang merawat mengenai virus yang dimaksud. 
Untuk mengetahui adanya infeksi HIV baru dapat dilakukan setelah masa jendela yaitu minggu ke 4-12 dari perilaku berisiko tertular HIV terakhir.

Buat janji dokter sekarang

Artikel Populer

Memahami hasil Pap Smear

Bagaimana Dokter Mendiagnosa Keputihan?

Seks, Seksual dan Seksualitas

HIV dan Nutrisi

Kondom Wanita

Demam, Gejala atau Penyakit?

Previous
Next

Hubungi Kami

Silahkan gunakan formulir ini kapan saja untuk menghubungi kami dengan pertanyaan, atau untuk membuat janji.

Anda juga dapat menghubungi kami melalui WhatsApp atau telepon pada jam klinik di +62 8111 368 364.