Doksaya mau tanya, saya merasa kaya terbakar ketika buang air kecil terus dari lubang penis selalu keluar cairan, yang saya perkirakan itu mungkin nanah..kira2 penyakit apa ya dok? Berapa dan dimana saya bisa mengobatinya? Apa semua klinik atau apotik bisa menanganinya?
Salam mas,
Ada beberapa penyebab keluhan seperti anda, misalnya gonore, herpes dengan infeksi sekunder. Silahkan anda datang ke fasilitas kesehatan yang memiliki layanan IMS atau kesehatan reproduksi seperti puskesmas kecamatan, RSUD, klinik atau rumah sakit swasta seperti klinik angsamerah.
Ada baiknya anda tidak pergi ke apotek untuk membeli obat sendiri karena bila pengobatan tersebut tidak adekuat, maka anda hanya akan menciptakan kuman-kuman baru yang kebal terhadap antibiotik. Beberapa antibiotik dapat memberikan masking effect yaitu gejala menghilang seolah sembuh namun proses penyakit berjalan terus.