Salam untuk Bapak/Ibu Dokter. Saya pada tanggal 25 Oktober 2016 dan Tanggal 26 Januari 2017 saya test hiv dan hasilnya non reaktif. apakah sudah bisa dipastikan saya benar-benar negatif hiv dari dua kali test ini. Perbuatan beresiko terakhir saya adalah 20 Oktober 2016 yaitu vaginal sex dan saya tidak pernah tato dan tidak pernah mengonsumsi narkoba. Mohon bantuan jawabannya. Terima kasih atas perhatiaannya.
Salam mas/mbak, masa jendela terpanjang dari HIV adalah 12 minggu. Jadi bila anda sudah memeriksakan pada waktu tersebut maka hasil anda bersifat final, bisa dipastikan bahwa anda saat ini tidak terinfeksi HIV. Semoga menjadi lebih jelas.